mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

8 Manfaat ASI Eksklusif Untuk Ciptakan Generasi Gemilang

8 Manfaat ASI Eksklusif Untuk Ciptakan Generasi Gemilang

8 Manfaat ASI Eksklusif Untuk Ciptakan Generasi Gemilang

ASI eksklusif merupakan ASI yang tanpa tambahan makanan apapun untuk bayi dari usia 0 bulan hingga 6 bulan yang mana ASI ini benar-benar diberikan tanpa adanya tambahan makanan padat maupun tambahan minuman. Pemberian ASI eksklusif ini sendiri bermnafaat untuk kesehatan dan juga masa depan si Kecil.

Apa Itu ASI Eksklusif

Pemberian ASI eksklusif ini diberikan pada 4 bulan dan jika memungkinkan hingga 6 bulan ya, karena setelah memasuki usia 6 bulan si Kecil mulai diperkenalkan dengan makanan pendamping ASI yaitu makanan padat yang dapat diberikan dan ASI juga diberikan hingga anak usia 2 tahun ya, Moms. Ada beberapa trick dan juga tips yang dapat Moms ikuti agar bisa dengan mudah menjalani masa pemberian ASI eksklusif ini dengan cara klik link ini ya.

Manfaat pemberian ASI Eksklusif

Moms ketahui bahwa manfaat ASI eksklusif ini untuk si Kecil diantaranya:

1. Dapat dicerna dengan mudah dan sangat aman untuk kesehatan sejak si Kecil dilahirkan karena selalu segar, bersih dan juga aman.
2. Membuat si Kecil tumbuh dengan sehat dan juga cerdas.
3. Dapat memberikan perlindungan kepada si Kecil dari beragam risiko infeksi dan juga serangan bakteri ataupun virus.
4. Sistem pencernaannya tumbuh dan berkembang dengan baik dan jarang mengalami gangguan pencernaan seperti salah satunya diare atau sembelit.
5. Semua komponen dan kandungan yang ada dalam ASI itu sudah mencukupi untuk tahap dan juga perkembangan si Kecil hingga 6 bulan dengan catatan asupan nutrisi Moms juga harus terpenuhi untuk ASI berkualitas

Baca Juga: Manfaat ASI Eksklusif Menurut WHO

6. Aman untuk fungsi ginjal si Kecil dalam melakukan ekskresi karena ASI tidak akan memberatkan kinerja ataupun fungsi dari ginjal itu sendiri. 
7. Saat waktunya diberikan ASI eksklusif, hindari untuk memberikan makanan atau minuman kepada si Kecil kecuali ASI karena dapat memberikan efek si Kecil tidak mau lagi untuk mengkonsumsi ASI dan merasa asing dengan ASI
8. ASI sangat ramah terhadap sistem pencernaan karena enzim-enzim untuk mencerna ASI dapat bekerja dengan baik

Tentunya dalam memberikan ASI eksklusif ini akan banyak sekali tantangan dan memang harus ada kerjasama dengan pasangan serta keluarga. Beberapa permasalah busui yang tidak bisa memberikan full ASI eksklusif ini dapat Moms baca selengkapnya dengan cara klik link di sini ya, Moms.

Manfaat yang didapatkan untuk Moms saat memberikan ASI

ASI dapat Moms berikan kepada si kecil yang tidak hanya bermanfaat untuk si Kecil, namun untuk kesehatan dan juga kebugaran Moms, diantaranya:

1. Dapat mengurangi risiko pendarahan pasca melahirkan dan juga mengecilkan rahim. 
2. Moms akan mendapatkan kondisi tubuh yang ideal kembali seperti pasca kehamilan. Karena dengan kegiatan memberikan ASI kepada si kecil mampu mengurangi lemak-lemak yang tertimbun dalam tubuh karena proses pembetukan ASI itu sendiri ini diperoleh dari pembakaran lemak-lemak Moms di dalam tubuh.
3. Memberikan bonding yang begitu kuat antara Moms dan juga si Kecil, sehingga energi saling menyayangi akan terbentuk satu sama lain saat proses memberikan ASI ini.
4. Bagi Moms yang aktif menyusui, tentunya ini menjadi kabar gembira untuk menjaga jarak kehamilan karena mampu bekerja sebagai alat kontrasepsi secara alami.
5. Dapat mengurangi risiko terjadinya kanker pada payudara dan semua proses recovery pasca melahirkan dan memasuki masa menyusui ini akan mudah dan cepat dengan Moms memberikan ASI secara eksklusif ataupun hingga si Kecil usia 2 tahun.

Baca Juga: 4 Penyebab Busui Kesulitan Memberi ASI Eksklusif

Agar Moms bisa lolos dalam ASI eksklusif

1. Moms harus segera memberikan ASI pasca melahirkan yaitu satu jam pasca melahirkan
2. Tidak ada pemberian tambahan apapun saat memberikan ASI eksklusif seperti air putih sekalipun
3. Sesering mungkin untuk memberikan ASI kepada si Kecil sesuai dengan permintaan si Kecil atau dengan teratur dari pagi siang dan juga malam. Menjaga kondisi tubuh dan juga psikologis Moms tetap happy dan berada dalam pendampingan bersama Dads atau keluarga dekat selama memberikan ASI eksklusif
4. ASI rutin untuk selalu dipompa ya, Moms agar tidak mengalami beberapa permasalahan masa menyusui seperti ASI seret.

Beragam manfaat dan juga anjuran terbaik untuk dapat memberikan ASI eksklusif ini tidak hanya dirasakan oleh si Kecil saja. Namun efek luar biasa akan sangat dirasakan oleh kesehatan Moms di masa mendatang. Beberapa manfaat dari pemberian ASI eksklusif ini dapat Moms akses dalam informasi dengan cara klik link di sini ya, Moms. 

 

 

 

Bagikan Artikel: