Customer Service:
ph: 081288446533

Subtotal

View Bag
My MOOIMOM logo

Kami ingin tahu bagaiman pengalaman Moms memakai produk MOOIMOM.
Gunakan #mymooimom untuk berbagi dengan kami pengalaman Moms memakai produk dari kami
dan kami akan dengan senang hati menaruh-nya disini


Hands Free Pumping Bra, Menyusui Jadi Lebih Mudah

Usia Kehamilan :
Lama Menyusui :

Hands Free Pumping Bra, Menyusui Jadi Lebih Mudah

Buat ibu-ibu, terutama working mom alias mama perah yang biasa pumping asi di kantor, bra dari Mooimom ini bisa sangat berguna. Awal-awal saya pumping, rasanya tangan pegel karena harus memegang botol asipnya dan menjaga agar asip nggak tumpah-tumpah. Padahal saya sudah pakai pompa asi elektrik loh tapi tetap aja namanya pemula suka agak kikuk pas mompa asi.

Saat saya tau ada produk Hands Free Pumping Bra dari Mooimom ini, saya langsung naksir. Tapi waktu itu saya belum kesampaian untuk membelinya. Nah, setelah saya berhasil memilikinya (ceileh), saya mau mengulas sedikit tentang produk ini barangkali bermanfaat untuk ibuk-ibuk lainnya. Ini review saya ya Moms:

INFO PRODUK

Nama produk             : Hands Free Pumping Bra

Harga                          : Rp 599.000

Size                             : M dan L

Warna                         : ada 3 pilihan warna yaitu hitam, nude, dan pink

 

REVIEW SAYA SETELAH MEMAKAINYA

Bahan:

Hands Free Pumping Bra Mooimom ini didominasi 93% cotton dan 7% spandex. Pertama kali pegang bahannya saya langsung paham kenapa harganya mahal. Bahannya tuh lembut di kulit dan nyaman saat dipakai.

Fungsi:

Bra dirancang untuk membantu “memegang” botol asip saat kita memompa asi. Dengan kata lain, bra ini memberi kebebasan untuk tangan kita melakukan aktivitas lainnya di saat kita sedang pumping.

Desain:

Desainnya beda dari bra-bra kebanyakan ya Moms. Kesan pertama pas saya lihat “Loh koq bentuknya begini yak?” soalnya saya belum pernah punya bra yang bentuknya seperti si Hands Free Pumping Bra Mooimom. Tapi mengingat fungsinya, wajar saja sih kalau bra ini mempunyai rancangan khusus.

Read also:   Tips Mengatasi Bibir Kering dan Pilihan Lipcream yang Sesuai

Strap bagian belakang

Sebagai working mom yang harus disiplin dengan jadwal pumping, bra yang dirancang dengan desain khusus ini sangat membantu saya saat sedang memompa asi. Bra ini berperan untuk mengunci dan menyangga botol asip agar stabil sehingga asi tidak mudah tumpah saat saya pumping. Tali branya bisa diatur sesuai kenyamanan pemakai. Selain itu, ada strap yang mudah diatur di bagian belakang. Satu paket bra ini juga dilengkapi dengan tambahan zipper.

Extra back strap bisa diatur sesuai dengan kebutuhan

Zipper tambahan

Cara Pemakaian:

Berbeda dengan bra pada umumnya yang kita pakai, untuk memakai bra ini berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka zipper di bagian depan
  2. Atur strap di bagian belakang
  3. Pakai bra lalu tutup kembali zipper
  4. Atur kembali seperti langkah pertama jika strap terlalu longgar/kencang

Untuk awal-awal pemakaian, saya beberapa kali mengatur back-strap atau terkadang meminta bantuan orang untuk mengaturnya jika bra sudah terpasang. Tapi kalau sudah terbiasa dan tahu pengaturan yang nyaman untuk kita, hal itu nggak jadi masalah. Oh ya tinggi badan saya 170 cm dengan BB 65 kg cocok dengan size M. Overall saya suka dengan produk ini. Harga cukup mahal tapi kualitasnya super.

Untuk melihat produk-produk Mooimom lainnya, baca-baca review, melihat suggestion size yang tepat untuk badan, Moms bisa langsung cusss ke social media Mooimom berikut:

Website: www.mooimom.id
Facebook fanpage MOOIMOM (https://www.facebook.com/mooimomid/) ; Instagram MOOIMOM (https://www.instagram.com/mooimom.id/)

Share IconBagikan Testimony

Share with Facebook
Recommended Products