mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Pahami Aturan Memakai Hipseat Carrier dengan Posisi Gendongan Depan

Pahami Aturan Memakai Hipseat Carrier dengan Posisi Gendongan Depan

Untuk mempermudah posisi menggendong anak, Moms kerap kali membutuhkan bantuan gendongan. Sekarang ada banyak jenis gendongan yang bisa Moms pilih sesuai dengan kebutuhan. Salah satunya adalah hipseat carrier. Dengan gendongan ini, Moms bisa menggunakan posisi gendongan depan atau belakang. Ketika memakai gendongan ini, Si Kecil akan dalam posisi duduk.

Biasanya hipseat carrier akan memiliki tali pada pinggang yang bisa dipakai atau dilepas. Jika melepas tali tersebut, Moms bisa menggendong anak di bagian samping. Namun salah satu posisi yang banyak dipakai dengan hipseat carrier adalah gendongan depan.

Sebelum menggunakan posisi tersebut, ada baiknya Moms memahami aturan mainnya. Dengan begitu Si Kecil akan tetap merasa aman dan juga nyaman. Jangan sampai Moms tidak memahami cara pakai yang tepat sehingga membuat Si Kecil merasa tidak nyaman ya.

gendongan depan


Baca Juga: 

Rekomendasi Gendongan Bayi Hipseat Incaran Para Orang Tua, Pilih yang Mana Ya?


Aturan Memakai Hipseat Carrier Gendongan Depan

Moms bisa memakai hipseat carrier khususnya dengan posisi gendongan depan setelah anak bisa mengangkat kepala dengan sempurna. Umumnya anak bisa melakukan hal ini ketika menginjak usia 4 sampai 6 bulan. Ada dua cara yang bisa Moms lakukan sat memakai posisi gendongan depan.

Moms bisa membiarkan bayi menghadap ke dada atau menghadap ke depan. Tentu saja ini disesuaikan dengan kenyamanan bayi. Namun berhati-hati saat menghadap ke depan bila berada di luar ruangan. Moms harus memastikan Si Kecil tidak merasa kepanasan.

Lebih baik Moms tidak menggunakan hipseat carrier di saat cuaca yang kurang mendukung. Pada saat digendong, Si Kecil akan memiliki ruang gerak yang terbatas. Apabila terlalu panas pastinya Si Kecil bisa rewel. Bahkan, bisa menimbulkan iritasi pada kulit jika tidak sesuai dengan kain yang dipakai.

Setiap hipseat carrier juga punya klasifikasinya sendiri. Misalnya untuk usia berapa dengan ketentuan berat minimun dan maksimal. Maka dari itu, perhatikan label dan keterangan dari produk yang ingin Moms beli. Meski sudah memenuhi syarat, namun Moms perlu memperhatikan beberapa hal seputar kemampuan bayi.

Misalnya jangan gunakan posisi gendongan depan yang menghadap keluar ketika bayi belum bisa mengangkat kepala dengan sempurna. Gendongan dengan degan hipseat carrier memang ada yang digunakan untuk bayi baru lahir. Namun pastikan gendongan depan memenuhi kriteria keamanan bayi.

Salah satunya adalah memastikan dukungan yang kuat pada bagian kepala dan juga belakang atau punggung. Jika bayi sudah kuat justru gendongan depan memberikan banyak manfaat. Salah satunya adalah membuat bayi dengan leluasa bergerak. Si Kecil juga bisa melihat lingkungan sekitarnya dengan jauh lebih bebas. Interaksi dengan orang lain atau benda lainnya juga membuat Si Kecil banyak belajar.

Gendongan depan juga membantu Moms untuk bergerak lebih bebas. Namun dipastikan terlebih dahulu bagi Moms yang akan membeli hipseat carrier. Belilah gendongan yang berkualitas sesuai dengan usia dan juga berat badannya. Beberapa syarat hipseat carrier yang berkualitas antara lain kuat dan punya banyak pengaman.

Tak hanya itu saja, hipseat carrier yang aman juga harus memiliki bahan yang lembut dan tidak panas. Si Kecil sangat mungkin merasa gerah apalagi saat berada di luar ruangan dengan cuaca yang sangat panas. Moms bisa mendapatkan hipseat carrier terbaik di Mooimom. Salah satunya adalah MOOIMOM Lightweight Hipseat Carrier Tak hanya aman, hipseat carrier juga nyaman saat Moms memakai posisi gendongan depan.


Baca Juga: 

Tweeling & Co, Rekomendasi Gendongan Ring Sling Idaman Para Ibu


Manfaat Memakai Gendongan Hipseat

Gendongan hipseat dengan posisi depan memang cocok bagi Si Kecil yang sedang membutuhkan interaksi dengan lingkungan sekitar. Apalagi kedekatan Moms dengan Si Kecil akan memberikan manfaat yang begitu banyak untuk tumbuh kembangnya. Moms juga bisa dengan mudah memantau gerakan Si Kecil saat digendong memakai hipseat khususnya dengan posisi gendongan depan.

Ada banyak manfaat ketika Moms memakai gendongan hipseat. Misalnya saat menggendong berat badan bayi tidak terpusat di bagian punggung atau bahu. Beratnya akan terlihat terdistribusikan dengan baik di bagian tubuh bawah. Moms akan lebih nyaman sat menggendong bayi sehingga bisa menggendong lebih lama terutama saat berada di luar rumah.

Moms yang punya masalah punggung pastinya tidak akan menemukan masalah saat harus menggunakan hipseat carrier. Posisi tubuh juga lebih terjaga. Artinya Moms bisa berdiri tegak saat menggendong anak. Tentunya hal ini akan baik untuk postur tubuh dan menjaga keseimbangan. Pasti berbahaya ketika Moms tidak bisa menjaga keseimbangan atau merasa tidak nyaman pada titik tertentu.

Setelah melihat banyak manfaatnya, jangan lupa untuk mematuhi aturan saat memakai hipseat carrier untuk posisi gendongan depan. Hal yang utama adalah memastikan Si Kecil dalam kondisi yang nyaman dan aman. Pastikan hipseat carrier yang dibeli sesuai usia dan berat tubuhnya supaya posisi gendongan membuat Moms nyaman dan tidak merusak postur badan bayi.

Bagikan Artikel: