mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Ini Manfaat Olahraga Meski Anda Sedang Hamil Moms

Ini Manfaat Olahraga Meski Anda Sedang Hamil Moms

Tidak semua ibu hamil memiliki fisik yang kuat. Terkadang ada yang harus full bed-rest, ada juga yang memang tak suka banyak melakukan aktifitas, namun ternyata olahraga bagi ibu hamil memiliki banyak manfaat Moms. Seharusnya kehamilan tidak menghalangi Anda untuk melakukan aktifitas-aktifitas rutin ataupun aktifitas kegemaran Anda. Berikut ini adalah penjabaran secara jelas tentang betapa pentingnya olahraga untuk ibu hamil.

Mencegah obesitas (kegemukan) yang mungkin terjadi saat Anda hamil

Berat badan saat hamil sudah pasti akan mengalami kenaikan. Namun Anda tetap bisa menjaga agar berat badan yang naik tidak terlalu melampaui batas. Menjaga pola makan memang penting, tetapi Anda harus tetap berkonsultasi kepada dokter ya agar tetap tahu nutrisi apa saja yang dibutuhkan untuk jabang bayi. Melakukan olahraga ringan sesuai dengan porsinya juga dapat membantu Anda terhindar dari obesitas saat kehamilan. Baca juga : Manfaatkan Sabuk Kehamilan Sebagai Penyangga Perut

Kualitas tidur akan menjadi lebih baik

Memang benar jika kita rajin berolahraga, maka kualitas tidur akan menjadi lebih baik. Hal ini sudah dibuktikan oleh orang-orang yang gemar melakukan olahraga. Oleh karena itu, ini juga berlaku untuk ibu hamil. Moms akan lebih merasakan kualitas tidur yang baik saat Anda melakukan olahraga.

Sakit pinggang memang sudah lumrah bagi ibu hamil, dengan olahraga ternyata mampu mengurangi sakit pinggang Anda Moms

Sudah lazim terjadi bila ibu hamil mengalami sakit pinggang bahkan kadang nyeri pada pinggang justru menghambat aktifitas Anda. Dengan melakukan olahraga secara rutin, Moms bisa mengurangi nyeri pada pinggang. Anda bisa mencoba beberapa jenis olahraga khusus ibu hamil seperti yoga, pilates, berjalan-jalan santai di sekitar komplek rumah Anda, atau melakukan gerakan-gerakan ringan. Perlu untuk diingat bahwa Anda harus tetap menjalani olahraga sesuai porsi ibu hamil dan tetap berkonsultasi pada dokter Anda terlebih dahulu ya. Baca juga : Penyakit Kehamilan Yang Perlu Diwaspadai Ibu Hamil

Beberapa organ dalam tubuh bekerja lebih baik

Tak hanya membuat badan menjadi lebih bugar, olahraga dapat membuat oksigen dalam darah lebih banyak, meningkatkan volume sel darah merah, menyehatkan paru-paru, dan tekanan darah pun menjadi lebih stabil. Wah, manfaatnya cukup banyak ya Moms.

Proses kelahiran akan menjadi lebih mudah

Moms pasti sering mendengar anjuran tentang harus banyak jalan supaya proses kelahirannya mudah. Memang benar Moms, jalan-jalan pagi (ini juga termasuk olahraga) dapat membuat Anda lebih mudah saat melahirkan nanti.

Nah, mulai sekarang jangan malas gerak ya Moms karena manfaatnya banyak sekali. Jangan jadikan kehamilan Anda adalah hambatan untuk beraktifitas dan melakukan olahraga ya.

Bagikan Artikel: