mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Tetap Bugar Saat Hamil, 5 Manfaat Beras Kencur Untuk Ibu Hamil

Tetap Bugar Saat Hamil, 5 Manfaat Beras Kencur Untuk Ibu Hamil


Moms dalam masa kehamilan ini, tentu saja keinginan untuk menjaga berat badan dan juga kesehatan janin dalam kandungan. Apakah rempah-rempah yang ada di dapur Moms saat ini memberikan banyak manfaat berupa efek terbaik untuk tumbuh kembang optimal janin dan support kesehatan Moms selama masa kehamilan?

Apakah aman beras kencur untuk ibu hamil

Beras kencur terbuat dari campuran beras dan juga kencur yang sudah diolah menjadi jamu beras kencur. Manfaatnya sangat banyak untuk memulihkan rasa capek setelah seharian beraktivitas dan mengurangi pegal-pegal pada tubuh. Apakah beras kencur untuk ibu hamil ini aman untuk dikonsumsi selama masa kehamilan. Simak pemaparan dari manfaat kencur itu sendiri sehingga ada baiknya untuk konsultasikan kandungannya, terutama bagi yang memiliki beberapa riwayat khusus. Moms dapat membacanya soal efek beras kencur bagi tubuh selama masa kehamilan di sini, ya. 

Moms perlu ketahui terlebih dahulu manfaat kencur bagi kesehatan selam masa kehamilan. Dan pilihannya adalah pada kencur yang dapat memberikan manfaat luar biasa sebagai bahan alami selama masa kehamilan. Kesehatan Moms juga penting untuk dijaga mengingat kesehatan tubuh harus seimbang juga dengan kesehatan dari psikis atau mental Moms selama masa kehamilan.
faktor perubahan hormon yang begitu besar, membuat Moms seringkali menemukan efek stress yang tanpa disadari bahwa Moms sedan mengalaminya.

Manfaat kencur untuk ibu hamil

Berikut beberapa manfaat kencur untuk ibu hamil yang dapat langsung dirasakan:

1. Membuat kesehatan mental lebih terjaga

Mental adalah sebuah hal yang tetap kita perlu jaga tingkat kewarasannya. Bukan berarti Moms dalam masa kehamilan terlepas dari namanya stress. Justru tingkat stress selama masa kehamilan sedikit lebih meningkat karena faktor perubahan hormon, mengalami perubahan fisik yang tidak semua Moms bisa cepat beradaptasi.

Emosi yang dirasakan oleh ibu hamil diantaranya lebih tidak stabil sehingga membuatnya gampang terasa lelah dan juga sedikit kurang menikmati waktu beristirahatnya karena tubuhnya yang membawa perubahan serta perut yang semakin membesar.
Konsumsi kencur dapat Moms lakukan dengan menambahkannya ke dalam resep masakan atau makanan yang akan Moms konsumsi sehari-harinya.

Beberapa riset yang telah dilakukan, telah menunjukkan bahwa manfaat kencur untuk memberikan manfaat kepada ketenangan dan juga mengurangi timbulnya rasa gelisah dan juga perubahan dari mood yang begitu besar dari kondisi Moms saat masa kehamilan. Pada artikel Healthline.com berikut ini, kegunaan kencur sangat baik karena kaya akan antioksidan sehingga mampu melawan radikal bebas dan cukup buruk efeknya kepada kesehatan Moms. 


2. Nafsu makan akan membaik

Selama masa kehamilan, Moms memiliki PR yang begitu besar untuk memenuhi kecukupan nutrisi yang dibutuhkan oleh janin dalam kandungan. Tak hanya itu dengan efek dari kencur yang akan memperbaiki kondisi nafsu makan Moms, tak jarang selama masa kehamilan ini beberapa Moms mengalami mual dan juga muntah dan bahkan menolak beberapa makanan yang tinggi nutrisinya.

Baca Juga: 7 Ramuan Tradisional Penurun Berat Badan yang Aman untuk Busui, Tertarik Coba?

Dengan kondisi tersebut, Moms jangan sampai mengkonsumsi makanan yang berefek buruk kepada kesehatan Moms seperti makanan cepat saji atau makanan dengan tinggi MSG nya. Kondisi mual dan muntah ini juga sebagai bentuk tolerir dari Moms untuk tetap mendapatkan asupan makanan, walaupun bukan dari makanan yang sehat dan hal ini bisa dicegah dengan rutin mengkonsumsi minuman kencur hangat.

Sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu mengenai kondisi kehamilan Moms saat ingin mengkonsumsi kencur selama masa kehamilan, apalagi jika kencur tersebut terbuat dari minuman yang tinggal seduh saja, baiknya memilih kencur yang langsung dari aslinya dan dilakukan seperti digeprek.

3. Minimalisir terjadinya radang tenggorokan

Pada masa kehamilan, dengan kondisi tubuh yang masih melakukan penyesuaian, tak jarang Moms juga harus menjaga imunitas tubuh agar tidak mudah terserang oleh berbagai macam penyakit melalui virus ataupun bakteri. Penyakit yang seringkali menyerang ibu pada masa kehamilan adalah berupa radang tenggorokan dan juga flu.

Untuk memberikan obat pada masa kehamilan juga tidak dapat sembarangan dan harus sesuai dengan resep dokter yang telah dikonsultasikan. Kandungan pada kencur yang dapat memberikan rasa hangat secara alami dan meredakan rasa gatal pada tenggorokan. Sehingga kencur memberikan efek yang sangat baik untuk mengobati dan juga mencegah parahnya radang tenggorokan yang sedang dialami oleh ibu dalam masa kehamilan.

Selain itu, tidak ada efek samping yang ditimbulkan jika Moms mengkonsusmi kencur untuk meredakan radang tenggorokan. Dan beberapa dari Moms pastinya mempersiapkan untuk masa-masa menyusui nantinya, untuk itu simak tips agar ASI lancar dengan membaca artikel pada link berikut ini.

4. Meminimalisir timbulnya bengkak dan juga nyeri

Sudah menjadi hal yang sangat umum ketika masa kehamilan, sebagian Moms dan rata-rata akan mengalami pembengkakan dan juga nyeri-nyeri pada tubuh. Beberapa bagian tubuh yang merasakan nyeri ini diantaranya adalah pada bagian kaki, betis, punggung dan panggul.

Rasa nyeri yang dialami oleh Moms pada masa kehamilan merupakan hal yang wajar terjadi karena perkembangan janin dalam tubuh Moms ikut membuat penekanan sehingga ada rasanya nyeri pada bagian tubuh adalah hal yang biasa. Untuk Moms yang selama masa kehamilan mengalami rasa pusing yang timbul dari sakit kepala atau keluhan pada sistem pencernaan, berupa nyeri pada perut, bisa memanfaatkan kencur ini sebagai minuman yang menyehatkan dan mengurangi rasa-rasa nyeri yang Moms alami selama masa kehamilan.

5. Mengurangi risiko terjadinya Preeklampsia

Kondisi preeklampsia yang dialami oleh ibu hamil pada usia kehamilan 20 mingguan, biasanya akan membuat Moms khawatir untuk melakukan persalinan secara normal. Kondisi preeklampsia ini juga berawal dari kondisi tekanan darah yang meninggi pada ibu hamil. dengan rutin mengkonsumsi kencur selama masa kehamilan, akan membantu menurunkan kadar tekanan darah pada Moms.
Selain itu kondisi Preeklampsia ini memberikan efek pada kerusakan beberapa organ-organ seperti hati dan juga ginjal.

Baca Juga: Penyebab Anyang-Anyangan Ketika Hamil dan Cara Menghentikannya

Moms dapat mulai mencoba kencur sebagai bahan rempah yang kaya akan manfaat untuk kesehatan selama masa kehamilan dan juga untuk tumbuhnya janin dalam kandungan. Dengan itu, Moms dapat mulai memanfaatkan kencur sebagai tambahan dalam beberapa kudapan masakan yang kaya akan vitamin seperti kwitiauw seafood dan menambahkan olahan kencur dalam masakan tersebut.

Selain untuk makanan, Moms juga dapat menggunakan beras kencur untuk ibu hamil, sebagai minuman hangat di pagi hari sebelum memulai beraktivitas yaitu dimemarkan lalu dicampur dengan menggunakan air hangat. Dan rasanya sangat menguntungkan dan menyehatkan tubuh Moms. Selalu sehat selama masa kehamilan ya, Moms. 


 

Bagikan Artikel: