mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Ibu Hamil Ngidam, Apakah Berpengaruh Terhadap Pemenuhan Nutrisinya?

Ibu Hamil Ngidam, Apakah Berpengaruh Terhadap Pemenuhan Nutrisinya?

Penting sekali untuk ibu hamil menjaga kesehatan tubuhnya yang tujuannya adalah untuk memperbaiki pola sehat ibu hamil dan juga tumbuh kembang janin dalam masa kehamilan. Terkadang permasalahan besar yang kerap kali terjadi untuk ibu hamil yaitu seputar untuk kebutuhan nutrisi di masa kehamilan ini yang harus dipertimbangkan dengan melakukan konsultasi kepada dokter selama masa kehamilan. Apalagi di masa-masa awal kehamilan ini yang paling kerap disadari dan menjadi sebuah pekerjaan besar adalah mengenai asupan ibu hamil itu terutama pasa trimester pertama.

Sering menjadi kendala adalah saat istri mengalami masalah di trimester awal kehamilannya berupa gejala morning sickness dan juga rasa mual-mual yang kerap menghampiri banyak ibu hamil. Selain itu juga ada rasa inginkan sesuatu dari beragam hal yang familiar disebut dengan ngidam. Nah sebelum masuk pada pembahasan soal ngidam, Moms perlu ketahui juga tentang asupan nutrisi yang menjadi sangat penting untuk menjalani kehamilan yang sehat dan juga janin akan tumbuh dengan kuat.

Rasa ngidam dengan pemenuhan nutrisi pada masa kehamilan ini sangat penting karena pada umumnya juga Moms akan meminta makanan atau apapun yang tidak biasanya diminta dan bahkan di waktu-waktu tertentu. Selain itu, harus segera dituruti, jika tidak maka akan berpengaruh kepada mood dan juga kondisi janin. Menurut ahli kesehatan, kondisi ngidam pada masa awal kehamilan ini besar dipengaruhi oleh budaya dan juga kondisi mental dari ibu hamil itu sendiri. Keluarga terdekat harus terus memantau kondisi ngidam pada Moms ini karena jangan sampai mengkonsumsi makanan yang tidak sehat dan tidak memiliki kandungan nutrisi yang cukup di awal-awal kehamilannya.

Ketika dalam kondisi ngidam juga, perlu diperhatikan adalah keinganan konsumsi makanan yang tidak sepenuhnya matang atau makanan mentah seperti daging dan juga ikan. Penularan berupa bakteri, kuman yang mampu menginfeksi ibu hamil dalam kondisi awal kehamilannya akan berpengaruh besar kepada kesehatan masa kehamilan hingga pasca persalinannya nanti. Mengkonsumsi makanan mentah terutama pada daging dan juga ikan ini akan meningkatkan risiko ibu hamil tertular bakteri seperti Listeria, Salmonella yang menjadi indikasi terjadinya keguguaran saat kehamilan. Tentu ingin sekali perjalanan di masa kehamilan ini lancar dan juga tumbuh kembang janin dalam keadaan yang sehat, oleh karena itu penting memperhatikan point ini ya Moms. 

Selain itu ibu hamil juga penting untuk memenuhi asupan asam folatnya untuk rutin dikonsumsi agar nutrisinya sangat tercukupi. Dan menjadi bukan sebuah permasalahan ketika ibu hamil konsumsi asam folat sebagai suplemen kehamilan, karena memang penting dan juga mengingat kebutuhan harian dari asam folat bagi ibu hamil ini begitu krusial dan penting untuk kesehatan janin agar terhindar dari risiko kelahiran yang cacat. Saat masa kehamilan ini, Moms dapat dengan rutin konsumsi air kelapa yang bagus untuk kesehatan dan juga memiliki rasa yang segar. Ngidam air kelapa ternyata juga bagus untuk Moms karena memiliki kandungan mineral dan elektrolit yang mampu melengkapi kebutuhan hidrasi harian Moms dan tentu saja yang harus diperhatikan adalah jangan sampai berlebihan ya, Moms.

Masa kehamilan yang sehat dapat dipenuhi dengan rutin konsumsi Prenavita Milk Vanilla dengan rasa yang tidak membuat ibu hamil merasa eneg dan tentunya kandungan asam folatnya yang tinggi untuk ibu selama masa kehamilan.

Ibu hamil akan menjadi lebih tenang karena dapat rutin konsumsi Prenavita Milk Vanilla ini sebagai suplemen hariannya. Untuk order Prenavita Milk Vanilla dapat melakukannya di website resmi MOOIMOM atau mudahnya dengan cara klik di sini ya, Moms!
 

Bagikan Artikel: