19 Jul 2020
Intan
Trimester Pertama
Trimester Pertama
Makan pedas saat hamil bisa tingkatkan risiko keguguran, mitos atau fakta?
Faktanya, tidak kok, Moms! Makan pedas saat hamil sebenarnya aman-aman saja untuk dilakukan.
Makanan pedas sama sekali tidak membahayakan tumbuh kembang bayi di dalam kandungan. Justru, makanan pedas bisa melatih toleransi indra pengecap calon bayi lebih kaya saat ia besar nanti.
Bahwa sebenearnya klaim bahwa makan pedas saat hamil dapat menyebabkan keguguran adalah mitos belaka.
Hanya saja, Moms perlu memperhatikan batas makan pedas selama kehamilan. Sebab, jika berlebihan, dikhawatirkan hal ini akan berpengaruh buruk pada kesehatan Moms.
Makan pedas saat hamil dapat memicu masalah pencernaan dan asam lambung naik (heartburn), dua masalah umum selama bulan-bulan akhir kehamilan. Makanan pedas juga mungkin memperburuk morning sickness pada beberapa ibu yang sensitif terhadap rempah-rempah tertentu.
Terlebih lagi, jika Bumil memiliki riwayat penyakit maag atau asam lambung. Disarankan, untuk tidak makan makanan pedas dan berlemak terlalu banyak karena bisa memicu mual.
Meski diperbolehkan, Moms bisa nih menerapkan tips makan pedas saat hamil dengan aman, diantaranya:
1. Tetap minum air putih yang banyak, pastikan tubuh selalu terhidrasi
2. Seimbangkan asupan nutrisi makanan dengan sayur, buah, serta protein
3. Netralisir dengan air kelapa atau air lemon agar kondisi mulut lebih nyaman setelah makan pedas
4. Jangan berlebihan, karena dikhawatirkan bisa menyebabkan diare yang akhirnya berujung pada dehidrasi saat hamil
Selain itu, Moms juga bisa memaksimalkan asupan nutrisi harian Moms dengan Prenavita Milk Vanilla Flavoured. Kaya dengan kandungan asam folat, vitamin D, zat besi serta kalsium, minuman sehat ini bisa membantu Moms lebih bugar selama kehamilan, dan tentunya menutrisi janin di dalam kandungan.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM