mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Bayi Baru Lahir Saat Pandemi? Ini 5 Hal yang Wajib Moms Lakukan

Bayi Baru Lahir Saat Pandemi? Ini 5 Hal yang Wajib Moms Lakukan

Melahirkan di tengah pandemi COVID-19 ini memang luar biasa ya, Moms. Moms memiliki tantangan dua kali lipat lebih besar demi menjaga kesehatan tubuh Moms, si Kecil, serta keluarga terdekat.

Kecemasan mungkin selalu ada, tapi Moms tak perlu mengkhawatirkannya berlebihan. Moms harus tetap percaya bahwa Moms tidak melaluinya sendirian, kok!

Nah, agar Moms bisa sedikit tercerahkan, simak tips dari Mamapedia berikut ini, ya!

1. Lakukan pemeriksaan secara virtual

Dalam kondisi sekarang ini, sebagian dokter beralih ke kunjungan atau konsultasi virtual melalui skype, zoom atau Whatsapp.

Layanan telemedicine saat ini memang jadi andalan. Moms bisa memanfaatkannya sesuai dengan jadwal rutin kontrol bayi yang telah ditetapkan.

2. Tetap memberikan vaksin sesuai jadwal

Biar bagaimanapun, jadwal vaksin dan imunisasi tidak boleh dilewatkan atau ditunda ya, Moms.

Selalu konsultasikan dengan dokter akan hal ini. Biasanya, dokter anak akan membuatkan jadwal khusus untuk imunisasi beserta dengan batas waktunya yang aman.

3. Tetap aman saat keluar rumah

Saat Moms membawa bayi keluar rumah seperti untuk imunisasi, pastikan Moms melindungi tubuh Moms dan bayi secara maksimal ya. 

Moms bisa menggunakan stroller yang juga dilengkapi dengan shield, untuk melindungi bayi tetap nyaman dari virus dan polusi.

ABC Design Stroller adalah stroller aman yang bisa Moms tambahkan dengan shield buatan.

Moms juga tak boleh lupa untuk mengenakan masker dan tetap menjaga jarak dengan orang lain, ya!

4. Jangan malu minta bantuan pada orang terdekat

Moms, mengasuh bayi bukanlah pekerjaan yang mudah. Jika Moms membutuhkan bantuan, jangan sungkan untuk memintanya khususnya pada orang-orang terdekat.

Hal ini sangat penting untuk kesehatan mental Moms, lho. Tentunya untuk mengurangi risiko postpartum depression.

Percayalah, dengan perencanaan yang matang serta kerja sama yang baik, Moms pasti bisa melewatinya!

5. Lengkapi kebutuhan secara online

Karena Moms tidak bisa keluar rumah, Moms bisa memanfaatkan layanan penjualan online untuk kebutuhan Moms dan bayi.

Mulai dari tisu bayi, popok, kantong ASI, dan perlengkapan bayi yang lainnya, pastikan semua stoknya sudah aman ya, Moms!

Moms bisa memanfaatkan diskon besar dari MOOIMOM, nih! Setiap harinya, akan ada penawaran menarik dan flash sale diskon hingga 80% agar Moms bisa tetap memenuhi kebutuhan Moms dari rumah.

Belanja di www.mooimom.id memang lebih banyak untungnya! Pengirimannya pun setiap hari jadi Moms tak perlu khawatir paket Moms sampainya akan lama.

Selamat berbelanja!

Bagikan Artikel: