mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

3 Tips Mandi untuk Kulit Bayi yang Sensitif

3 Tips Mandi untuk Kulit Bayi yang Sensitif

Bayi memang memiliki kulit yang lebih tipis dibanding anak yang sudah berusia balita. Kulit yang tipis ini membuat kulit bayi jadi sensitif dan mudah iritasi, apalagi jika menggunakan produk skincare yang mengandung pewangi serta pewarna kimia.

Mandi juga merupakan saat yang penting untuk perawatan kulit Si Kecil, tapi Moms tidak boleh sembarangan, karena ada beberapa hal yang perlu Moms perhatikan ketika memandikan bayi.

Berikut tips mandi untuk bayi berkulit sensitif yang perlu Moms ketahui!

1. Hindari Mandi Terlalu Lama

Meski mandi bisa sangat mengasyikan untuk Si Kecil, ia tidak boleh mandi terlalu lama. Mandi terlalu lama akan menghilangkan produksi minyak alami di kulit dan membuat kulit bayi jadi sangat kering.

Kulit kering ini akan memperparah kondisi bayi berkulit sensitif, karena bisa timbul iritasi dan gatal-gatal. Pastikan juga untuk mandi dengan sabun yang mengandung pelembap.

Baca Juga: Tips Memilih Produk Untuk Bayi yang Memiliki Kulit Sensitif

2. Bilas Hingga Bersih

Usai mandi, pastikan kalau Moms membilas tubuh si Kecil sampai benar-benar bersih. Setelah berendam mandi, harus dibilas sampai bersih. Kalau tidak bersih kulit nanti akan gatal-gatal.

Lalu keringkan tubuh bayi menggunakan handuk lembut dengan cara ditepuk-tepuk, bukan digosok. Menggosok handuk juga bisa membuat kulit sensitif bayi jadi kemerahan dan iritasi. Jadi harus hati-hati saat mengeringkan tubuh Si Kecil, ya.

3. Berikan Pelembap Setelah Mandi

Begitu selesai mandi, Moms harus langsung memberikan lotion pelembap pada bayi berkulit sensitif. Hal ini dilakukan agar lotion bisa langsung mengunci kelembapan pada kulit Si Kecil.

Pilih pelembap yang hipoalergenik dan non iritatif supaya aman dan nyaman bagi buah hati. Hindari juga pelembap dengan pewarna dan pewangi sintetik. Oleskan pelembap minimal dua kali sehari untuk menjaga kulitnya tetap lembut.

Terapkan cara-cara ini saat Si Kecil mandi agar kulit sensitifnya terus terlindungi!

Bagikan Artikel: