mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Moms Hati-Hati, 5 Hal Ini Bisa Menjadi Penyebab Bayi Lahir Dengan Bibir Sumbing

Moms Hati-Hati, 5 Hal Ini Bisa Menjadi Penyebab Bayi Lahir Dengan Bibir Sumbing

Semua orang tua pasti menginginkan agar sang bayi dapat lahir dengan sehat dan sempurna tanpa kurang satu apapun seperti bibir sumbing. Bibir sumbing merupkan jenis cacat lahir yang bisa ditemukan pada bayi baru lahir. Bayi yang lahir dengan keadaan bibir sumbing disebabkan oleh pertumbuhan serta perkembangan tulang tengkorak dan jaringan di bagian kepala dan wajahnya sewaktu dalam kandungan tidak berjalan dengan sempurna. Hal ini bisa disebabkan oleh banyak faktor loh Moms, seperti hal-hal berikut ini: 

1. Riwayat dalam keluarga

Menurut penelitian, jika Moms, pasangan, atau anggota keluarga lain ada yang lahir dengan kondisi bibir sumbing, maka Si Kecil juga berisiko untuk mengalaminya. Meski begitu, bukan berarti bila Moms atau pasangan sumbing, maka anak Moms pasti akan mengalami hal serupa.

2. Merokok 

Untuk Moms yang masih merokok saat hamil, disarankan untuk segera menghentikan kebiasaan ini. Ibu hamil yang memiliki kebiasaan merokok lebih berisiko untuk melahirkan bayi dengan bibir sumbing. Tidak hanya perokok aktif saja, ibu hamil yang sering terpapar asap rokok (perokok pasif), juga berisiko untuk melahirkan bayi dengan kondisi bibir sumbing loh Moms.

3.  Alkohol 

Ibu hamil yang sering mengonsumsi minuman beralkohol akan lebih berisiko untuk melahirkan bayi dengan bibir sumbing. Penelitian telah menunjukkan bahwa memang ada kaitan antara kebiasaan mengonsumsi alkohol selama hamil dengan kasus bibir sumbing pada bayi.

4. obesitas

Jika Moms berencana untuk hamil namun memiliki berat badan yang berlebih hingga termasuk obesitas, sebaiknya Moms menurunkan berat badan terlebih dahulu. Alasannya adalah karena ibu hamil yang mengalami obesitas berisiko tinggi untuk melahirkan bayi dengan bibir sumbing.

5. Mengonsumsi obat-obatan tertentu

Beberapa obat-obatan yang dikonsumsi selama hamil mungkin dapat meningkatkan risiko bibir sumbing pada bayi. Obat-obatan itu termasuk jenis isotretinon (obat jerawat), methotrexate (obat psoriasis, arthritis dan kanker), dan obat anti kejang.Untuk itu, jangan konsumsi obat sembarangan ya Moms dan konsultasikan kepada dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya.

Bagikan Artikel: