mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Kebutuhan Asupan Gizi Pada Awal Kehamilan

Kebutuhan Asupan Gizi Pada Awal Kehamilan

Kebutuhan gizi nutrisi untuk Moms yang sedang hamil wajib dicukupi karena kebutuhan Moms yang sedang hamil harus bisa menjadi nutrisi janin yang dikandungnya. Oleh sebab itu, sangat penting untuk Moms yang sedang hamil agar selalu menjaga asupan nutrisinya. Asupan nutrisi sendiri banyak didominasi oleh makanan. Jika ingin mencukupi kebutuhan nutrisi, ada baiknya menjaga jenis makanan yang akan dikonsumsi.

Nutrisi merupakan zat gizi yang terdapat pada makanan dan dibutuhkan oleh tubuh. Nutrisi banyak dibutuhkan oleh banyak organisme untuk bisa tumbuh dan juga berkembang dengan baik sehingga organisme tersebut juga dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Nutrisi sangat dibutuhkan untuk kesehatan Moms yang sedang hamil dan juga janinnya, terutama nutrisi yang ada pada vitamin dan juga mineral.

Nutrisi yang ada pada protein berfungsi sebagai pembentuk sel-sel darah merah bagi janin dan Moms yang sedang hamil. Meskipun nutrisi selalu diperlukan bagi Moms yang sedang hamil, ternyata ada waktu tertentu dalam pemenuhan nutrisi bagi ibu hamil dan juga janin. Dilansir dari suatu sumber, berikut gizi yang Moms butuhkan pada awal kehamilan atau trimester awal:

Saat trimester ini, janin sedang mengalami pembentukan dan perkembangan sehingga kebutuhan gizi nutrisi Moms harus selalu tercukupi. Didalam rahim sedang terjadi pembentukan kantong janin sampai dengan berisi janin. Agar kantong janin tidak hanya berisi kantong saja. Maka Moms yang sedang hamil perlu menjaga asupan nutrisinya agar tidak menjadi hamil kosong.

  • Pada minggu 1-4 Moms harus mengonsumsi makanan yang mengandung kalori seperti daging merah dan daging ungags
  • Pada minggu 5-6 Moms dapat mengonsumsi sayuran hijau yang dibuat menjadi sup. Selain itu, sayuran hijau banyak juga mengandung vitamin dan mineral yang terkandung sehingga sangat bermanfaat untuk Moms yang sedang hamil
  • Pada minggu 7-9, janin akan mengalami pembentukan rangka dan tubuh untuk menunjang kebutuhan tulang tersebut dibutuhkan kalsium, vitamin C, dan juga asam folat
  • Pada minggu ke 10-12, Moms yang sedang hamil membutuhkan nutrisi berupa protein yang mengandung asam amino yang tinggi. Asam amino bermanfaat untuk membentuk otak pada janin agar dapat memproduksi sel otak lebih sempurna. Moms membutuhkan nutrisi yang tinggi untuk menghindari bayi lahir dengan cacat. Sehingga Moms membutuhkan vitamin A, vitamin B1, B2, B3, dan juga B6.

Bagikan Artikel: