mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Waktu Tepat Memberikan MPASI ke Si Kecil

Waktu Tepat Memberikan MPASI ke Si Kecil

Sering kali Moms berkeinginan untuk memberikan si kecil MPASI, padahal usianya belum memasuki 180 hari atau belum memasuki usia 6 bulan karena berbagai alasan diantaranya karena anak rewel, berat badannya dibawah normal, atau berat badannya susah naik dalam beberapa bulan terakhir.

Menurut Dr Nurul Hidayati yang dilansir dari suatu sumber, pemberian MPASI dini atau sebelum usia 6 bulan tidak direkomendasikan karena alasan-alasan berikut ini:

  • Bisa menurunkan produksi ASI karena tergantikan oleh makanan
  • Asupan makanan tidak dapat menggantikan nutrisi dari ASI, tetap ASI yang mencukupi 100% kebutuhan nutrisi anak
  • Anak tidak mendapatkan zat imunitas dari ASI secara optimal sehingga akan lebih rentan terserang penyakit
  • Meningkatkan risiko ADB (Anemia Defisiensi Besi)
  • Berisiko mengalami obesitas
  • Meningkatkan kemungkinan alergi makanan
  • Banyak risiko yang mungkin terjadi karena sistem saluran pencernaannya belum dewasa, seperti muntah, sembelit, diare, kolik abdomen, atau kram usus dan masih banyak lagi kemungkinan terburuk yang bisa terjadi
  • Menyulitkan anak untuk memulai makan sehingga dapat berisiko tersedak

Pemberian MPASI dimulai saat bayi memasuki usia 6 bulan atau 180 hari sebagai tambahan energi. Setelah anak berusia 6 bulan, kecukupan ASI akan mulai berkurang dan hal tersebut memang terjadi secara alami ya Moms. Semakin besar dan semakin bertambah usia anak, maka kebutuhan energy anak juga akan semakin bertambah, sedangkan jumlah energy yang didapatkan dari ASI juga mulai berkurang, sehingga diperlukan tambahan makanan selain ASI.

Moms juga perlu mengingat bahwa ketika anak masih berusia dibawah 12 bulan, tetaplah ASI yang perlu diberikan. MPASI merupakan Makanan Pendamping ASI bukan, Makanan Pengganti ASI. Pada saat anak berusia 6 bulan, memang saat yang paling tepat untuk mengenalkan makanan pendamping ASI (MPASI). Pada usia ini, sistem encernaan anak sudah mulai berkembang lebih baik dan cukup matang sehingga siap untuk menerima makanan selain ASI.

Berikut tanda-tanda anak Moms siap diberikan MPASI:

  • Anak dapat duduk tegak dan mulai stabil dan dapat menyangga kepalanya sendiri
  • Anak mulai tertarik terhadap makanan dan berusaha meraih makanan yang didekatkan kepadanya serta ada reflek untuk membuka mulut
  • Berat badan anak mencapai minimal 2 kali berat badan lahirnya
  • Mulu anak membuat gerakan mengunyah keatas dan kebawah dengan rahangnya
  • Anak dapat menerima makanan dari sendok dengan lidahnya dan dapat mengendalikan lidahnya dengan baik untuk menggerakan makanan yang ada di dalam mulutnya

Moms tidak perlu menunggu semua tanda-tanda yang disebutkan diatas terjadi, cukup 2-3 tanda saja yang terjadi dapat berarti si kecil siap untuk diberikan MPASI.

Bagikan Artikel: