mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Wajarkah Puting Hitam pada Payudara?

Wajarkah Puting Hitam pada Payudara?

Seiring bertambahnya usia maka bentuk tubuh akan terus berubah, termasuk payudara, khususnya untuk para Moms. Payudara bisa berubah bentuk, ukuran, dan warna.

Kondisi puting hitam pun menjadi salah satu hal yang dikhawatirkan.

Ya, perubahan yang paling umum terjadi adalah warna puting payudara yang semakin menghitam. Apakah kondisi puting hitam termasuk sesuatu yang wajar?

Atau mengalami puting hitam adalah tanda berbahaya? Yuk simak penjelasannya!

Wajarkah Puting Payudara yang Semakin Menghitam?

 

Payudara menjadi salah satu bagian intim dari tubuh perempuan, jadi wajar saja Moms khawatir bila terjadi suatu perubahan pada tubuh.

Namun, perlu Moms tahu kalau puting hitam bukanlah sebuah hal yang perlu dikhawatirkan.

Hal tersebut bisa disebabkan kombinasi dua hal, yaitu dari melanin dan hormon.

Jadi, di masa pubertas atau ketika hormon estrogen dan testosteron melonjak, tubuh akan merangsang produksi amino yang menyebabkan perubahan warna pada rambut dan kulit puting payudara.

Hal itulah yang membuat puting hitam.

Meski bukan sebuah hal yang patut dikhawatirkan, namun puting hitam bisa jadi pertanda lain. Yuk simak penjelasannya!

Apa Penyebab Puting Payudara yang Semakin Menghitam?

Selain karena pubertas, Dr Lindsey juga menjelaskan beberapa penyebab lain yang menjadi alasan perubahan yang terjadi pada warna puting.

1. Kadar Gula Tinggi

Kondisi seseorang yang memiliki kadar gula tinggi bisa ditunjukkan dari perubahan di beberapa titik kulit yang semakin menghitam, termasuk payudara, yang juga bisa jadi pertanda terjadinya gejala diabetes, Moms.

Nah puting hitam yang seperti ini perlu diwaspadai ya, Moms!

2. Pubertas

Ketika seorang perempuan menjejaki masa puber atau beranjak dewasa, maka pertumbuhan tersebut memuat kadar estrogen dalam tubuh melonjak drastis.

Lonjakan kadar estrogen sendiri bisa menyebabkan payudara mulai membesar. Tak hanya itu, puting hitam pun bisa terjadi untuk anak perempuan dalam masa pubertas.

3. Menstruasi

Menjelang atau selama menstruasi Moms juga bisa mengalami puting hitam.

Hal ini disebabkan ketika menjelang menstruasi dan selama menstruasi tubuh mengalami perbuhan hormon.

Saat menstruasi, indung telur akan melepaskan sel-sel telur selama masa ovulasi, jadi kadar estrogen dan progesteron dalam tubuh ikut meningkat dan membuat puting hitam.

4. Kehamilan

Dalam masa kehamilan, payudara akan mulai memproduksi ASI yang membuat hormon estrogen dan progesteron ikut meningkat.

Inilah penyebabnya puting hitam, Moms!

5. Efek Pil KB

Pil KB adalah salah satu alat kontrasepsi yang ampuh untuk mencegah kehamilan. Alat kontrasepsi jenis ini mengandung hormon sintesis dan ekstrogen dan profesteron.

Hal tersebut membuat para wanita yang mengonsumsi pil ini akan megalami perubahan hormon dalam tubuhnya.

Salah satu efek dari perubahan hormone tersebut adalah puting hitam. Namun, Moms tidak perlu khawatir. Pasalnya, efek puting hitam ini akan menghilang begitu Moms berhenti mengonsumsi pil KB.

Efek samping dari penggunaan pil KB sendiri adalah munculnya bercak cokelat atau keabuan pada kulit.

6. Menyusui

Seperti di masa kehamilan, saat Moms menyusui tubuh juga akan mengalami banyak perubahan hormon yang menjadi penyebab puting payudara yang semakin menghitam.

Puting akan berubah kembali ke warna aslinya setelah masa menyusui selesai.

 

Bagikan Artikel: