mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Tips Melepas dan Membuang Masker Sekali Pakai

Tips Melepas dan Membuang Masker Sekali Pakai

Bagi Moms yang menggunakan masker sekali pakai, penting untuk mengetahui seperti apa cara melepas dan membuangnya dengan benar. Hal ini dapat mengurangi kemungkinan paparan virus di bagian muka.

Dalam jurnal The Lancet Respiratory Medicine, disarankan bagi individu yang rentan untuk menghindari area yang ramai, dan menggunakan masker wajah ketika pergi ke area dengan risiko tinggi infeksi.

Berikut ini cara melepas dan tips membuang masker sekali pakai yang benar dan disarankan.

Artikel terkait: Ampuh! Ini Tips Agar Anak Mau Pakai Masker

Cara Melepas Masker Sekali Pakai

Tidak hanya penting untuk mengetahui cara menggunakan masker yang benar, tetapi Moms juga perlu mengetahui bagaimana melepaskan masker sebelum dibuang.

Mengutip situs San Francisco Department of Public Health, berikut ini tips melepas masker sekali pakai atau masker bedah, sesuai dengan jenis tali masker yang tersedia.

-Bersihkan tangan dengan sabun dan air atau pembersih tangan (hand sanitizer) sebelum menyentuh masker.

-Jangan menyentuh bagian depan masker karena sudah terkontaminasi. Hanya sentuh lilitan/ikatan/tali karet ketika hendak melepaskan masker wajah. Ikuti petunjuk di bawah ini untuk jenis masker yang digunakan.

- Masker wajah dengan earloop: Pegang kedua earloop, angkat dan lepaskan masker dengan perlahan.

- Masker wajah dengan tali: Lepaskan ikatan bagian bawah terlebih dahulu, lalu lepas ikatan busur atas, dan tarik masker saat ikatan dilonggarkan.

- Masker wajah dengan tali karet (masker hijab): Tarik tali dari bawah ke atas kepala, lalu lepaskan masker perlahan.

-Buang masker ke tempat sampah. Bersihkan tangan dengan sabun dan air atau pembersih tangan (hand sanitizer).

Tips Membuang Masker Sekali Pakai

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menjelaskan untuk mengganti masker baru jika masker yang digunakan telah lembap, dan jangan gunakan kembali masker bedah atau masker sekali pakai tersebut.

Berikut ini tips membuang masker sekali pakai, dalam buku panduan Badan Pengawas Obat dan Makanan "Serba COVID, Cegah COVID-19 Sehat untuk Semua":

1. Lepaskan masker melalui bagian tali dari belakang telinga.

2. Lipat masker sehingga kuman/droplet ada di bagian dalam lipatan.

3. Disinfeksi masker dengan disinfektan/klorin/cairan pemutih.

4. Rusak masker dengan cara menggunting tali dan tutupnya.

5. Masukkan ke wadah/plastik yang aman, lalu buang ke tempat sampah domestik.

6. Cuci tangan setelah membuang masker. Gunakan sabun dan air mengalir selama 20 detik atau dengan hand sanitizer.

Bagikan Artikel: