mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

10 Jenis Makanan Penguat Kandungan, Sudah Dicoba Moms?

10 Jenis Makanan Penguat Kandungan, Sudah Dicoba Moms?

Banyak macam atau berbagai jenis makanan penguat kandungan yang ada di sekitar kita. Namun banyak diantara kita tidak tahu bahwa makanan jenis tersebut bisa dijadikan sebagai penguat kandungan. Banyak ibu hamil hanya mengetahui penguat kandungan yang bisa digunakan untuk menguatkan kandungan. Sebaiknya ibu hamil meminimalisir jumlah obat yang masuk ke dalam perutnya, konsumsi obat yang berlebihan tidak baik untuk kesehatan janin di dalam kandungan.

Nah, beberapa makanan dibawah ini ternyata bisa digunakan untuk menguatkan kandunga lho moms? Apa saja ya?

10 Makanan Penguat Kandungan, Simak Baik-baik ya Bumil!

1.Telur

Makanan penguat kandungan yang pertama yaitu telur. Hal ini lantaran telur mengandung kandungan protein yang sangat tinggi. Selain itu, telur juga mengandung mineral, vitamin A dan vitamin B12. 

Telur juga mengandung sumber kolin yang bagus yang mampu membantu perkembangan awal janin. Namun, perlu Anda perhatikan untuk tidak mengonsumsi telur setengah matang ya.

Baca Juga: Mulai Kacang-kacangan hingga Daging, Makanan Penguat Kandungan

2.Ubi Jalar

Selanjutnya, makanan penguat kandungan yang baik untuk dikonsumsi yaitu ubu jalar. Hal ini lantaran ubu jalar mengantung beta karoten atau bahan dasar vitamin A. terlebih jika ibu hamil diminta untuk meningkatkan konsumsi vitamin A hingga 10-14 persen lebih banyak.

3.Salmon

Salmon sangat baik sebagai makanan penguat kandungan. Kandungan asam lemak omega pada salmon dapat memenuhi kebutuhan omega-3 bagi ibu hamil. Tak hanya omega-3, rupanya salmon juga kaya akan vitamin D. Vitamin yang satu sangat penting untuk kesehatan tulang dan fungsi kekebalan tubuh janin.

4.Kurma

Makanan penguat janin selanjutnya yaitu kurma. Sebab, kurma mengandung glukosa alami yang dapat meningkatkan kadar hemoglobin dalam tubuh. Selain itu, kurma juga merupakan sumber folat, yang membantu mengurangi kemungkinan cacat lahir.

Baca Juga: Makanan Berikut Ini adalah Penguat Kandungan Lemah!

5.Pisang

Bagi Anda yang hamil muda, buah pisang wajib selalu ada nih. Sebab, buah pisang tinggi folat yang dapat membantu memenuhi kebutuhan kehamilan. Pisang juga kaya nutrisi, termasuk kalium, vitamin B6, dan mangan. Vitamin B-6 inilah yang dapat membantu meringankan mual dan muntah di awal kehamilan.

6.Alpukat

Selanjutnya, alpukat menjadi salah satu makanan penguat kandungan yang wajib Anda konsumsi. Alpukat mengandung asam folat tinggi yang sangat dibutuhkan untuk ibu hamil. Selain itu, alpukat juga mengandung vitamin C, vitamin K, serat, dan beragam zat mineral. Zat mineral ini dapat membantu mengurangi rasa mual dan kram yang sering dialami oleh ibu hamil.

7.Kacang-kacangan

Tidak diragukan lagi manfaat kacang-kacangan bagi kesehatan tubuh. Ternyata, kacang-kacangan juga memiliki manfaat untuk menguatkan kandungan. Adapun jenis kacang-kacangan yang baik dikonsumsi yaitu buncis, kacang polong, kedelai, kacang tanah, dan lainnya.

8. Kecambah

Kecambah terkenal sebagai cara sepat hamil, untuk menyuburkan dan meningkatkan kualitas sperma pria. Ibu hamil juga bisa mengkonsumsi kecambah untuk makanan penguat kandungan alami. Caranya adalah merebus kecambah tersebut sampai matang dan menjadikannya sebagai lalapan makanan.

9. Yogurt

Olahan susu sapi yang satu ini, memang sudah tidak asing lagi di telinga kita. Selain bermanfaat untuk sistem pencernaan, yogurt bisa dijadikan sebagai salah satu makanan penguat kandungan. Manfaat yogurt untuk ibu hamil mengandung kalsium dan protein untuk mengoptimalkan perkembangan janin di dalam kandungan. Selain kandungan lebih kuat, ibu hamil juga bisa terhindar dari sembelit dan juga osteoporosis.

10. Ikan Tawar

Berbagai jenis ikan tawar segar bisa bermanfaat untuk menguatkan kandungan. Ikan kaya akan kandungan protein dan juga kaya akan omega-3. Kandungan yang ada di dalam ikan itu bisa menguatkan kandungan ibu hamil. Namun ikan bisa menjadi makanan berbahaya bagi ibu hamil, jika dimasak mentah dan mengandung merkuri.

Ngaak cuma makan makanan yang bergizi, saat hamil Moms juga bisa konsumsi Prenavita Health Drink Milk Vanilla Flavoured yah!

Bagikan Artikel: