mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

5 Resep MPASI Berbahan Ikan Salmon

5 Resep MPASI Berbahan Ikan Salmon

Ikan salmon merupakan salah satu ikan yang bisa moms jadikan menu andalan MPASI si kecil. Ikan salmon memiliki manfaat bagi kesehatan terutama untuk bayi dan anak karena mengandung omega 3, mineral, dan vitamin B yang cukup tinggi. Ketiganya ini sangat baik untuk menjaga kesehatan otak.

Wah, sangat banyak manfaatnya ya Moms.

5 Resep Mpasi Berbahan Ikan Salmon

1.Capcay Salmon

Selain untuk bayi, menu ini juga bisa dinikmati dengan keluarga. Yuk dicoba!

Bahan-bahan

  • 2 potong brokoli.
  • 2 iris wortel.
  • 1/5 buah zucchini (diparut).
  • 1 potong salmon seukuran telapak tangan bayi.
  • 1 siung bawang putih (parut).
  • Sea salt secukupnya.
  • 100 ml air matang.
  • Extra virgin olive oil (EVOO).
  • Kaldu ayam non MSG.
  • Bubuk tempe.

Langkah-langkah membuat:

  1. Cuci bahan, lalu potong-potong atau parut sesuai kebutuhan.
  2. Rebus brokoli dan wortel sampai setengah matang. Setelah itu tiriskan. Ganti air, rebus salmon sampai matang.
  3. Ambil secukupnya wortel dan brokoli sesuai porsi bayi lalu cincang kasar. Untuk salmon, cukup dilumatkan dengan pakai garpu sampai hancur.
  4. Siapkan wajan, beri EVOO. Masukkan bawang putih, tumis sampai harum. Beri air lalu segera masukkan semua bahan. Bumbui pada tahap ini.
  5. Masak sampai air menyusut.
  6. Setelah semua matang, angkat lalu tempatkan di wadah.

 


Baca Juga:

 7 Alternatif Pengganti MPASI Ikan Salmon


 

2. Bubur Salmon

Khusus untuk si kecil yang berusia 6 bulan dan belum mengenal tekstur kasar, bubur salmon ini bisa Moms jadikan menu MPASInya lho!

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 4 sdm beras putih organik.
  • 2 lembar daging salmon fillet.
  • 2 potong silken tofu.
  • 2 pcs baby corn.
  • 1/4 pcs labu siam.
  • 5 pcs tomat cherry.
  • 200 ml kaldu salmon homemade.
  • 100 ml air matang.
  • 2 pcs unsalted butter.
  • 1 pcs keju kiri utuh besar.
  • 1 sdm extra virgin olive oil (EVOO).

Berikut cara memasaknya:

  1. Masukan semua bahan ke dalam slow cooker.
  2. Setting mode high dan dimasak selama 2 jam. Jangan dibuka tutup selama memasak ya, Ma.
  3. Setelah matang, tambahkan unsalted butter dan keju kiri lalu diblender.
  4. Saring dan bubur pun siap disantap.

3. Rolade kentang salmon

Wah, nggak cuma si kecil yang doyan Moms. Dads dan Moms ikut nimbrung makan menu MPASI andalan berbahan ikan salmon ini

Bahan-bahannya:

  • Ikan salmon.
  • 1 buah kentang berukuran besar.
  • 1 butir telur.
  • Jagung, brokoli, wortel, baby buncis.
  • Secukupnya baby buncis.
  • Daun seledri.
  • Olive oil.
  • Garam himalaya.
  • Kaldu ayam.
  • Bawang bombai dan bawang putih.

Langkah-langkahnya:

  1. Rebus kentang selama 15 menit dan haluskan.
  2. Potong kecil-kecil ikan salmon.
  3. Serut wortel, jagung disisir, buncis dipotong kecil2, dan daun seledri.
  4. Tumis bawang putih dan bombai sampai harum kemudian tambahkan ikan salmon.
  5. Setelah warna kekuningan masukan semua sayuran lalu tumis tambahkan garam himalaya.
  6. Setelah matang masukan semua tumisan ke dalam adonan kentang.
  7. Tambahkan kaldu ayam dan koreksi rasanya sambil diaduk.
  8. Siapkan telur dadar.
  9. Masukan adonan kentang, salmon, dan sayur ke atas telur dadar diratakan lalu gulung.
  10. Bungkus adonan menggunakan aluminium foil lalu kukus selama 15-20 menit.
  11. Rolade kentang salmon pun siap disajikan.

Baca Juga: 

Makanan untuk Ibu Menyusui agar Bayi Gemuk dan Cerdas: Salmon, Pisang hingga Labu Kuning


 

4. Skotel potato salmon

Selingan karbo kentang buat si kecil bisa Moms padukan dengan ikan salmon, yuk intip resepnya!

Bahan yang dibutuhkan:

  • 2 ruas jari ikan salmon.
  • 1 buah kentang ukuran besar.
  • 1 butir telur.
  • Sayuran dipotong sesuai selera.
  • Jagung manis.
  • Tomat.
  • Wortel.
  • Buncis.
  • Labu siam.
  • Daun seledri dan peterseli.
  • Garam himalaya.
  • Keju.
  • Bawang putih dan bawang bombai.

Berikut cara membuatnya:

  1. Kukus kentang selama 15 menit. Setelah matang, haluskan, dan sisihkan.
  2. Tumis kedua bawang dan ikan salmon. Setelah matang, campurkan dengan kentang.
  3. Tambahkan garam himalaya secukupnya.
  4. Masukkan semua sayuran dan telur.
  5. Aduk sampai rata setelah itu masukkan adonan ke wadah tahan panas
  6. Taburkan keju dan peterseli di atasnya.
  7. Kukus adonan selama 30 menit.

5. Nasi tim saring ikan salmon

Menu sederhana yang satu ini pasti sangat praktis dibuat ya Moms. Nggak usah mager lagi karena bahannya sangat sederhana

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  1. 1 ruas jari ikan salmon.
  2. 1 genggam beras putih.
  3. 3 iris bawang bombay cincang.
  4. Secukupnya jahe.
  5. Secukupnya seledri.
  6. Secukupnya air.

Langkah-langkahnya:

  1. Masak air dan masukkan sedikit demi sedikit beras putih.
  2. Aduk hingga nasi membentuk setengah bubur.
  3. Masukkan ikan salmon, bawang bombay dan jahe secukupnya.
  4. Aduk hingga membentuk bubur.
  5. Masukkan seledri untuk menambah aroma.
  6. Aduk hingga bubur menjadi agak padat.
  7. Biarkan setengah dingin kemudian saring dengan saringan kawat.

Kandungan dan Manfaat Ikan Salmon

Ikan salmon memiliki manfaat bagi kesehatan terutama untuk bayi dan anak karena mengandung omega 3, mineral, dan vitamin B yang cukup tinggi. Ketiganya ini sangat baik untuk menjaga kesehatan otak.

Selain itu, memberikan ikan salmon dalam menu MPASI dapat menjaga kesehatan kulit bayi juga, Moms, Kandungan asam lemak esensial yang ada dalam salmon dapat mendorong kulit untuk menahan air dan membuat kulit bayi menjadi halus dan lebih lembap. Bayi dapat terhindar dari beberapa penyakit kulit.

Selain kaya akan protein yang merupakan nutrisi yang dibutuhkan bayi untuk tumbuh kembang, ikan salmon juga menyuplai asam lemak omega-3 yang mendukung perkembangan mata dan otak secara normal. 

Memasuki usia 6 bulan memang banyak hal yang perlu Moms persiapkan untuk menyambut MPASI. Pemilihan alat makan gang berkualitas pastinya juga akan menunjang proses perkenalan si kecil dengan makanan nantinya. Moms bisa gunakan MUGU Antispill Suction Bowl

Bagikan Artikel: