mamapedia search icon mamapedia icon

Subtotal

View Bag

Susu Almond Lagi Hits, Apakah Bayi boleh Meminumnya ?

Susu Almond Lagi Hits, Apakah Bayi boleh Meminumnya ?

Beberapa tahun belakangan ini, di media sosial marak membicarakan khasiat dari susu almond. Dipopulerkan oleh para blogger yang menjalani gaya hidup sehat, susu almond diklaim kaya manfaat dan bisa menjadi pengganti susu sapi. 

Namun, bolehkah bayi minum susu almond? Bagaimana dengan kecukupan nutrisinya? Dilansir dari What to Expect berikut ini fakta mengenai keamanan susu almond untuk bayi. 

Susu almond, seperti yang tercermin dari namanya, dibuat dari kacang almond yang diambil sarinya. Untuk mendapatkan sarinya, kacang almond direndam dalam air, kemudian digiling sehingga menghasilkan cairan putih susu yang kemudian disaring untuk memisahkan dengan ampasnya.

Kacang almond sendiri kaya akan asam lemak tak jenuh tunggal. Kandungan nutrisi susu almond dapat berbeda-beda, tergantung merk atau jenisnya. Misalnya, jika diberi pemanis atau tawar, diberi perasa atau tidak, dan sebagainya.

Tetapi, secara umum, 4 ons susu almond mengandung sekitar 20 kalori, setengah gram protein, dan 1,5 gram lemak. Selain itu, kandungan kalsium di dalamnya adalah sekitar 50 mg, 95 mg kalium, dan 50 IU vitamin D.

Apakah Bayi Boleh Minum Susu Almond?

Bayi tidak seharusnya minum susu almond secara rutin. Bayi berusia di bawah 12 bulan harus tetap mengonsumsi ASI atau susu formula. ASI atau susu formula memiliki kandungan nutrisi yang sesuai dengan kebutuhan bayi.

Susu almond tidak bisa menjadi pengganti susu formula atau pun susu sapi, terutama untuk anak yang berusia di bawah lima tahun.

Pengecualian jika anak Moms berusia minimal satu tahun dan mengalami intoleransi laktosa atau alergi susu, atau jika keluarga Moms tidak mengonsumsi produk hewani. Moms bisa memberinya produk susu kedelai yang difortifikasi dan tidak diberi pemanis.

Baca juga : Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memberikan Susu Sapi Pada Anak

Sejauh ini, susu kedelai adalah jenis susu berbahan dasar sari tumbuhan yang diperbolehkan untuk anak berusia di bawah lima tahun. Tetapi, hal ini harus dikonsultasikan ke dokter anak terlebih dahulu.

Meski susu almond menjadi minuman sehat bagi orang dewasa dan belakangan ini sangat ngetrend, namun susu almond untuk bayi tidak cukup bergizi untuk pertumbuhannya. 

Bagikan Artikel: